aforisme

afo.ris.me
Nomina (kata benda) Istilah sastra pernyataan yang padat dan ringkas tentang sikap hidup atau kebenaran umum (seperti peribahasa: alah bisa karena biasa)

agroikos

ag.ro.i.kos
Nomina (kata benda) Istilah sastra pelaku yang berperan sebagai pemain yang menjadi bulan-bulanan atau bahan tertawaan

ajre

aj.re
Nomina (kata benda) Istilah sastra bentuk drama tradisional Bali

alur

Nomina (kata benda)
(1) lekuk memanjang (di tanah, kayu, sungai, bagian tubuh, dan sebagainya) ;
(2) jalan (aturan, adat) yang benar;
(3) rangkaian peristiwa yang direka dan dijalin dengan saksama dan menggerakkan jalan cerita melalui kerumitan ke arah klimaks dan penyelesaian;
(4) jalinan peristiwa dalam karya sastra untuk mencapai efek tertentu (pautannya dapat diwujudkan oleh hubungan temporal atau waktu dan oleh hubungan kausal atau sebab-akibat)

alur longgar

Istilah sastra jalinan peristiwa yang tidak padu dalam karya sastra

alur menanjak

Istilah sastra jalinan peristiwa dalam karya sastra yang makin lama makin menanjak, tanpa ada peleraian, sampai cerita itu selesai di puncak

alusi

alu.si
Nomina (kata benda) Istilah sastra majas perbandingan yang merujuk secara tidak langsung seorang tokoh atau peristiwa pada karya sastra; kilatan

ancang

an.cang
ancang ekstrinsik Istilah sastra pendekatan terhadap karya sastra dengan menggunakan ilmu bantu bukan sastra, seperti sejarah, sosiologi, dan psikologi

ancang intrinsik

Istilah sastra pendekatan terhadap karya sastra yang bertolak dari unsur-unsur dalam karya sastra itu sendiri, yang objek kajiannya semata-mata unsur dalam karya sastra itu

antagonis

an.ta.go.nis
Nomina (kata benda)
(1) orang yang suka menentang (melawan dan sebagainya) ;
(2) Istilah kedokteran dua macam obat atau racun yang mempunyai khasiat berlawanan sehingga dapat menghilangkan atau mengurangi khasiat masing-masing;
(3) Istilah sastra tokoh dalam karya sastra yang merupakan penentang dari tokoh utama; tokoh lawan