tujuh

tu.juh
Kata bilangan
(1) bilangan yang dilambangkan dengan angka 7 (Arab) atau VII (Romawi);
(2) urutan ke-7 sesudah ke-6 dan sebelum ke-8;
(3) jumlah bilangan 6 ditambah 1

tujuh bulan

tu.juh bu.lan
, me.nu.juh bu.lanVerba (kata kerja) mengadakan upacara (selamatan dan sebagainya) pada saat seorang ibu mengandung tujuh bulan

tujuh bulanan

tu.juh bu.lan.an
Nomina (kata benda) upacara (selamatan) untuk ibu yang mengandung tujuh bulan

tujuh hari

tu.juh ha.ri
Nomina (kata benda) , me.nu.juh ha.riVerba (kata kerja) mengadakan selamatan pada hari ketujuh sesudah seseorang meninggal

tujul

tu.jul
Adjektiva (kata sifat) langsung kepada tujuan, tidak berbelit-belit