binasa

bi.na.sa
Adjektiva (kata sifat) rusak sama sekali; hancur lebur; musnah: kota itu binasa karena gempa bumi yang dahsyat

binatak

bi.na.tak
Nomina (kata benda) Istilah hukum bawaan laki-laki ke rumah istri pada bentuk perkawinan semenda; harta pembujangan (adat Bangka)

binatang

bi.na.tang
Nomina (kata benda) makhluk bernyawa yang mampu bergerak (berpindah tempat) dan mampu bereaksi terhadap rangsangan, tetapi tidak berakal budi (seperti anjing, kerbau, semut); hewan

binatang buas

binatang liar dan biasanya memusuhi manusia (biasanya ganas, seperti harimau, serigala)

binatang piaraan

binatang yang biasa dipiara untuk kesenangan (seperti anjing, kucing, dan burung)

binatang ternak

binatang yang (biasa) diternakkan untuk diambil manfaatnya (seperti lembu dan kambing)

binawah

bi.na.wah
Berasal dari bahasa Minangkabau Nomina (kata benda) binatang (untuk memaki)

binayah

bi.na.yah
Verba (kata kerja) membayar (sejumlah uang)