cempe terlantar

[Tern] cempe piatu atau kembar yang lahir dari induk domba tua yang kekurangan susu sehingga perlu bantuan susu tambahan

cincin hidung

[Tern] cincin yang dipasang pada sekat hidung sapi jantan agar mudah ditangkap atau mudah ditangani

cirit pedet

[Tern] penyakit yang sangat menular pada anak sapi yang ditandai menceret terus-menerus, dapat menyebabkan kematian pada anak sapi yang berumur sepuluh hari, pada umumnya disebabkan oleh bakteri; Escherichia coli

cirit putih

penyakit menular pada anak sapi yang masih menyusu disebabkan oleh kuman yang masuk ke badan melalui tali pusar

cita rasa

rasa seperti rasa lezat, sedap;
(2) [Tern]derajat penerimaan ternak terhadap bahan makanan atau ransum

dara

da.ra
Nomina (kata benda)
(1) anak perempuan yang belum kawin; gadis; perawan: ia akan menikah dengan seorang dara dari Kalimantan;
(2) keperawanan: sudah hilang dara nya, akibat pergaulan yang terlalu intim

Nomina (kata benda) [Tern] ternak betina yang berumur lebih dari satu tahun dan belum pernah beranak meskipun telah bunting

Nomina (kata benda) (burung) merpati; Columba domestica

dewasa

de.wa.sa
Adjektiva (kata sifat)
(1) sampai umur; akil balig (bukan kanak-kanak atau remaja lagi): tarif pangkas rambut untuk orang dewasa berbeda dengan tarif untuk anak-anak;
(2) [Tern]telah mencapai kematangan kelamin;
(3) Kiasan matang (tentang pikiran, pandangan, dan sebagainya) : cara berpikirnya sudah dewasa

Nomina (kata benda) waktu, masa (akhir-akhir ini): dewasa ini pembangunan dilakukan di seluruh pelosok tanah air

dewasa kelamin

keadaan mulai berfungsinya kelamin pada hewan untuk menghasilkan spermatozoa atau sel telur

efisiensi makanan

[Tern] angka yang menunjukkan perbandingan antara pertambahan berat badan ternak dan berat ransum yang dikonsumsi

enteritis

en.te.ri.tis
Nomina (kata benda)
(1) Istilah kedokteran radang usus;
(2) penyakit hewan dengan gejala radang pada usus