silang

si.lang
Nomina (kata benda)
(1) tanda yang berupa satu garis dipotong garis yang lain, seperti X, +;
(2) kayu palang;
(3) salib

Verba (kata kerja)
(1) kawin campur (bukan sesuku, segolongan, dan sebagainya) ;
(2) membibitkan dengan mencampur (tentang tumbuh-tumbuhan)

Verba (kata kerja) selang

silang dalam

Istilah biologi perkawinan antara individu-individu yang masih memiliki pertalian keluarga yang dekat yang dapat meningkatkan jumlah ras tanaman atau hewan

silang selimpat

kusut tidak keruan; amat sulit; kacau balau;
(2) main cari-carian

silang selisih

saling berpapasan; saling memotong;
(2) pertikaian; percekcokan

silang-menyilang

si.lang-me.nyi.lang
Verba (kata kerja) bersimpang siur (tentang lalu lintas); bertumpuk palang-memalang

silangan

si.lang.an
Nomina (kata benda) hasil menyilangkan