sen

/sEn/
(1) satuan mata uang senilai 1/100 rupiah;
(2) satuan uang senilai 1/100 dari nilai satuannya, seperti dolar Amerika, dolar Australia, ringgit Malaysia

/sEn/Lihat sein

sen-senan

sen-sen.an
Adjektiva (kata sifat) Kiasan sangat miskin

sena

se.na
Klasik Nomina (kata benda) tentara; bala tentara

senak

se.nak
Adjektiva (kata sifat)
(1) berasa sesak dalam perut atau dada (karena terlalu kenyang, masuk angin, dan sebagainya) : senak rasa dadanya sesudah berlari kencang;
(2) Kiasan sedih; susah (tentang perasaan atau pikiran): senak rasa hatinya memikirkan anaknya itu;
(3) tergenang dan menjadi penuh (air) karena tidak dapat mengalir: selokan yang senak airnya menyebabkan banyak nyamuk

senak kata

tidak dapat mengeluarkan sepatah kata pun

senam

se.nam
Nomina (kata benda) gerak badan dengan gerakan tertentu, seperti menggeliat, menggerakkan, dan meregangkan anggota badan; gimnastik: olahraga senam sedang digemari ibu-ibu pada saat ini

Nomina (kata benda)
(1) tarum;
(2) warna biru (lebam); biru keungu-unguan seperti warna nila;
(3) biru pucat (warna muka dan sebagainya) ;
(4) warna asli (dari barang-barang yang disepuh)

senam irama

senam dengan gerakan yang mengikuti irama lagu

senam keselamatan

senam yang dilakukan secara sistematik dengan menggunakan metode individual, bertujuan menghindari penyimpangan, menyembuhkan penyakit