kedut

ke.dut
Nomina (kata benda) lipatan pada kulit, kain, dan sebagainya; renyuk-renyuk (pd kertas dan sebagainya) ; kerut

Verba (kata kerja) me.nge.dutVerba (kata kerja) mengambil dengan paksa; merenggut; merebut

Nomina (kata benda) gerak jaringan karena tarikan urat

kedutaan

ke.du.ta.an
Nomina (kata benda) tempat kedudukan resmi perwakilan suatu negara di negara lain

kedutan

ke.dut.an
Nomina (kata benda) lipatan (pd kulit, kain, dan sebagainya) ; kedut

Verba (kata kerja) bergetarnya urat-urat pada kelompok mata dan sebagainya (yang dianggap sebagai alamat atau pertanda)