beres

be.res
Berasal dari bahasa Minangkabau Adjektiva (kata sifat) sejuk sekali

Adjektiva (kata sifat)
(1) teratur baik-baik; rapi; tidak kacau: keadaan perabotan di ruangan itu beres; rumah tangganya beres;
(2) selesai; tidak kusut: persoalannya sudah beres;
(3) lunas (tentang utang); habis: utang saya sudah beres;
(4) Cakapan (tidak baku) bagus (terlaksana dengan baik): jangan khawatir, pokoknya beres

beresa-esaan

ber.e.sa-e.sa.an
Verba (kata kerja)
(1) Cakapan (tidak baku) berada seorang diri saja;
(2) merasa lengang

beresah-resah

be.re.sah-re.sah

(1) berada dalam resah; berusuh hati: sejak menerima kabar itu, ia beresah-resah seorang diri di kamarnya

beresok

ber.e.sok
Adverbia besok; esok