berebut

be.re.but
Verba (kata kerja)
(1) berlomba-lomba (dahulu-mendahului) mengambil sesuatu: berebut tempat; berebut kekuasaan; berebut mulut;
(2) mulai: pada waktu hari berebut senja;
(3) bersaing untuk mendapat sesuatu kedudukan (jabatan, juara ): berebut kursi bupati

berebut temiang hanyut

Peribahasa dua orang yang memperebutkan sesuatu sampai luka-luka, tetapi tidak ada hasilnya

berebut-rebut

be.re.but-re.but
Verba (kata kerja) berlomba-lomba atau dahulu-mendahului di antara orang banyak

berebutan

be.re.but.an
Verba (kata kerja) berganti-ganti mengambil sesuatu (dengan kekerasan); saling mendahului dengan paksa: anak-anak itu sangat senang makan berebutan; kedua partai itu berebutan kursi