antik

an.tik
Adjektiva (kata sifat) kuno, tetapi tetap bernilai sebagai hasil karya seni atau benda budaya (tentang barang-barang): koleksi barang antik;
(2) nKiasan perilaku, sifat, penampilan, dan sebagainya yang tidak seperti biasanya (tentang orang)

antikarat

an.ti.ka.rat
Adjektiva (kata sifat) tahan terhadap pelapukan atau pengikisan akibat karat

antikatalis

an.ti.ka.ta.lis
Nomina (kata benda) Istilah kimia zat atau unsur yang memperlambat reaksi kimia

antiklimaks

an.ti.kli.maks
Nomina (kata benda) kemerosotan atau kemunduran mendadak sampai taraf yang tidak berarti dan amat mengecewakan, sangat berlawanan dengan kemajuan atau kehebatan yang telah dicapai sebelumnya

antiklin

an.ti.klin
Nomina (kata benda) istilah geografi dan geologi punggung lipatan kulit bumi yang berlapis-lapis

antiklinal

an.ti.kli.nal
Adjektiva (kata sifat) istilah geografi dan geologi berkaitan dengan punggung lipatan kulit bumi yang berlapis-lapis

antiklor

an.ti.klor
Nomina (kata benda) zat untuk mengikat klor bebas yang berlebih pada proses pengelantangan

antikonsepsi

an.ti.kon.sep.si
Nomina (kata benda) sesuatu yang sifatnya menentang konsepsi

antikristus

an.ti.kris.tus
Nomina (kata benda) kuasa yang melawan Allah dan Kristus yang semakin besar menjelang kedatangan Tuhan kembali yang dapat menjelma dalam orang-orang tertentu

antikuari

an.ti.ku.a.ri
Nomina (kata benda) orang yang mengoleksi atau mempelajari benda kuno (antik)