abu

Nomina (kata benda)
(1) sisa yang tinggal setelah suatu barang mengalami pembakaran lengkap: abu rokok; rumahnya telah menjadi abu (habis terbakar);
(2) debu: bajunya kotor oleh abu

Berasal dari bahasa Arab Nomina (kata benda) bapak; ayah (pd nama orang, misalnya Abu Talib, Abu Bakar)

Verba (kata kerja) kalah (dalam permainan congkak, gasing)

abu soda

Istilah kimia natrium karbonat komersial, berupa bubuk larut air, tetapi tidak larut dalam alkohol, digunakan dalam kaca dan pengilangan petroleum, sabun, dan detergen

abu terbang

Istilah kimia buangan berbentuk partikel halus, tidak dapat terbakar, yang tersangkut dalam aliran gas yang keluar dari dl tanur abu (buangan)

abu tulang

serbuk putih yang tertinggal sesudah tulang dibakar di udara terbuka

abu vulkanis

partikel lava yang halus yang terembus ketika gunung berapi meletus, kadang-kadang partikel ini berembus tinggi sekali sehingga jatuh di tempat yang sangat jauh

abu-abu

warna antara hitam dan putih (serupa dengan warna abu kayu bakar); kelabu;
(2) mengandung atau memperlihatkan warna yang serupa warna abu

ikan laut, Neothunnus rarua

abuan

abu.an

(1) bagian hasil sawah yang disediakan untuk yang mengerjakan;
(2) uang simpanan untuk cadangan

abuh

Berasal dari bahasa Jawa Adjektiva (kata sifat) bengkak

Adjektiva (kata sifat) riuh; sibuk

abuh-abuhan

abuh-abuh.an
Adjektiva (kata sifat) bengkak-bengkak pada kaki, tubuh, dan sebagainya

abuhan

abuh.an
Adjektiva (kata sifat) sakit gembung perut; busung