pengelola

pe.nge.lo.la
Nomina (kata benda) orang yang mengelola

pengelolaan

pe.nge.lo.la.an
Nomina (kata benda)
(1) proses, cara, perbuatan mengelola;
(2) proses melakukan kegiatan tertentu dengan menggerakkan tenaga orang lain;
(3) proses yang membantu merumuskan kebijaksanaan dan tujuan organisasi;
(4) proses yang memberikan pengawasan pada semua hal yang terlibat dalam pelaksanaan kebijaksanaan dan pencapaian tujuan

pengelolaan tanah

pe.nge.lo.la.an tanah
perihal mengelola tanah dengan tujuan menanam tanaman yang dapat memberi keuntungan dan memelihara serta memperbaiki kesuburan tanah untuk jangka waktu panjang