koefisien

ko.e.fi.si.en
Nomina (kata benda) Istilah matematika bagian suku yang berupa bilangan atau konstan, biasanya dituliskan sebelum lambang peubah, seperti angka 2 dalam 2 x atau dalam 2 (x + y)

koefisien akar

Istilah biologi perbandingan berat antara bagian tumbuhan di dalam tanah dan bagian yang di atas tanah

koefisien aktivitas

faktor yang dikalikan dengan konsentrasi untuk mengubah konsentrasi itu menjadi aktivitas; koefisien keaktifan

koefisien arah

ukuran inklinasi suatu jalan tol;
(2) kecepatan perubahan suatu variabel dengan mengikuti koordinat ruang; gradien

koefisien kancah

nisbah uapan suatu badan air yang berat terhadap uapan yang diukur dalam kancah penguap

koefisien layu

Istilah biologi persentase kandungan air atau kelembapan dalam tanah ketika kelayuan permanen terjadi