keluarga

ke.lu.ar.ga
Nomina (kata benda)
(1) ibu dan bapak beserta anak-anaknya; seisi rumah: seluruh keluarga nya pindah ke Bandung;
(2) orang seisi rumah yang menjadi tanggungan; batih: ia pindah ke Jakarta bersama keluarga nya;
(3) (kaum keluarga ) sanak saudara; kaum kerabat: ia sering berkunjung ke Jakarta karena banyak keluarga nya tinggal di sana;
(4) satuan kekerabatan yang sangat mendasar dalam masyarakat

keluarga batih

keluarga yang hanya terdiri atas suami, istri (suami atau istri) dan anak; keluarga inti

keluarga berantakan

keluarga yang integritas, hubungan akrab, dan solidaritasnya telah rusak oleh ketegangan dan konflik

keluarga berencana

gerakan untuk membentuk keluarga yang sehat dan sejahtera dengan membatasi kelahiran

keluarga besar

keluarga yang tidak hanya terdiri atas suami, istri, dan anak, tetapi juga mencakup adik, kakak ipar, keponakan, dan sebagainya: keluarga besar bilateral Istilah antropologi keluarga yang didasarkan pada hubungan kekerabatan dari pihak ayah dan pihak ibu

keluarga kerajaan

seluruh kerabat raja atau ratu yang sedang berkuasa di dalam suatu kerajaan keluarga kerajaan luas satuan kerabat yang terdiri atas beberapa orang, yang berasal dari kerabat dekat suami istri