dura

du.ra
Klasik Adjektiva (kata sifat) susah; khawatir

Klasik Adjektiva (kata sifat) jauh

duralumin

du.ra.lu.min
nama dagang untuk campuran aluminium, terdiri atas 4% tembaga, 0,5% magnesium, dan 0,5% mangan banyak digunakan dalam industri pesawat terbang

duramater

du.ra.ma.ter
Nomina (kata benda) Istilah kedokteran lapisan pelindung otak dan sumsum tulang belakang, letaknya paling luar dengan struktur paling padat atau keras; selaput keras otak

durasi

du.ra.si
Nomina (kata benda)
(1) lamanya sesuatu berlangsung; rentang waktu;
(2) Istilah linguistik lamanya suatu bunyi diartikulasikan

durat

du.rat
Berasal dari bahasa Arab Nomina (kata benda) mutiara; dur

duratif

du.ra.tif
Adjektiva (kata sifat) Istilah linguistik bersifat durasi; berhubungan dengan durasi