ai

Partikel kata seru untuk menyatakan heran dan sebagainya: ai , dari mana kauperoleh bunga-bunga itu?

aib 1

Adjektiva (kata sifat) malu : bagimu, itu adalah aib 1 yang tiada terhapuskan lagi; janganlah merasa aib 1 melakukan pekerjaan yang kasar;
(2) cela; noda; salah; keliru: jika ada aib 1 dan bebalnya, hendaklah dimaafkan

ain

Nomina (kata benda)
(1) mata;
(2) mata air;
(3) sari; pati; inti sari

Nomina (kata benda) nama huruf ke-18 abjad Arab

ainulbanat

ai.nul.ba.nat
Klasik Nomina (kata benda) kain yang elok

ainulyakin

ai.nul.ya.kin
Verba (kata kerja) menjadi yakin benar (karena telah menyaksikan sendiri)

ainunjariah

ai.nun.ja.ri.ah
Berasal dari bahasa Arab Nomina (kata benda) mata air yang mengalir; kali yang mengalir

air

Nomina (kata benda)
(1) cairan jernih tidak berwarna, tidak berasa, dan tidak berbau yang terdapat dan diperlukan dalam kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan yang secara kimiawi mengandung hidrogen dan oksigen;
(2) benda cair yang biasa terdapat di sumur, sungai, danau yang mendidih pada suhu 100o C

air abu

air yang mengandung zat abu

air adas

larutan jenuh minyak adas dalam air