sakit Bang

[Tern] penyakit yang disebabkan oleh infeksi kuman Brucella abortus Bang, yang menyerang baik hewan jantan maupun hewan betina, umumnya pada alat-alat reproduksi sehingga mengakibatkan keguguran pada betina, cara penularannya dapat melalui mulut, mata, hidung, atau luka pada kulit

tungkai hitam

[Tern] penyakit pada sapi dan domba yang disebabkan oleh bakteri Clostridium chauvoei dengan gejala pembengkakan pada urat-urat daging pinggang, punggung, punuk, dada, dan lidah

vivipar

vi.vi.par
Nomina (kata benda) [Tern] reproduksi pada hewan yang mengakibatkan telur berkembang di dalam tubuh hewan betina dan (perkembangan) janinnya mendapat makanan dari induknya