air tanah lapisan atas

air di dalam jalur paling atas daerah aerasi dan cukup dekat dengan permukaan, yang akan dilepaskan ke dalam atmosfer

air tanah limpasan hujan

bagian hujan yang telah meresap ke dalam tanah menjadi air tanah dan masuk ke sungai sebagai mata air

air tanah tetap

Istilah pertanian air tanah yang terdapat dalam material yang jenuh terhadap celah sehingga air itu secara permanen terikat pada dinding pori atau geraknya sangat lambat sehingga tidak tersedia sebagai air untuk dipompa

air terikat

Istilah pertanian air yang terikat kuat oleh gaya fisik dan kimiawi sehingga tidak dapat bergerak atau tidak dapat diserap oleh akar tumbuhan

aklimatisasi

ak.li.ma.ti.sa.si
Nomina (kata benda)
(1) penyesuaian (diri) dengan iklim, lingkungan, kondisi, atau suasana baru;
(2) Istilah pertanian penyesuaian tumbuhan atau binatang pada iklim yang berlainan dari iklim tempat asal sebagai akibat pemindahan

akuifer artesis

Istilah pertanian akuifer yang airnya dibatasi oleh dasar yang relatif kedap air sehingga mendapat tekanan yang cukup untuk menaikkan air sumur ke atas puncak akuifer

alat pengering berlanjut

Istilah pertanian mesin pengering, bahan yang akan dikeringkannya dialirkan dengan kecepatan tetap secara terus-menerus melalui udara yang dipanaskan

alat perontok gabah

alat untuk memisahkan butir-butir gabah dari malainya, digerakkan tenaga manusia atau mesin

aliran permukaan

alir.an permukaan
Istilah pertanian aliran air hujan di atas tanah sebelum masuk selokan