irah-irahan

irah-irah.an
Nomina (kata benda) [Sen] aksesori untuk menari (topi, rambut, dan sebagainya)

juru tala

[Sen] orang yang pekerjaannya menala piano

kembangan

kem.bang.an
Nomina (kata benda) rangkaian gerak indah pada permainan pencak yang merupakan ekspresi kelenturan dan keterampilan yang berguna untuk efektivitas serangan, tangkisan, elakan, tangkapan, dan sebagainya, disertai dengan kemampuan gerak tipu dan intelegensi penggunaan situasi

kiprah

kip.rah
Nomina (kata benda) [Sen]
(1) gerakan cepat dan dinamis tarian Jawa dalam pertunjukan wayang orang dan sebagainya (biasanya ditarikan seorang laki-laki);
(2) Kiasan derap kegiatan

kits

Nomina (kata benda) [Sen] komersial; populer; berorientasi masa kini: kesenian tradisional cenderung dikemas sebagai seni kits

komposisi

kom.po.si.si
Nomina (kata benda)
(1) susunan;
(2) tata susun;
(3) Istilah musik gubahan, baik instrumental maupun vokal;
(4) teknik menyusun karangan agar diperoleh cerita yang indah dan selaras;
(5) [Sen]integrasi warna, garis, dan bidang untuk mencapai kesatuan yang harmonis

lampu karbon

[Sen] lampu pertunjukan drama yang digunakan agar mendapat cahaya biru keputih-putihan

langenswara

la.ngen.swa.ra
Nomina (kata benda) [Sen] paduan suara lagu-lagu (Jawa dan sebagainya)

latihan elokan

la.tih.an elokan
latihan yang diadakan untuk menyempurnakan semua perincian laku dan dialog

latihan pemanggungan

la.tih.an pemanggungan
[Sen] latihan yang dilakukan di atas pentas dan menyertakan segala unsur yang terlibat dalam produksi selengkap mungkin